AS Roma 1-2 AC Milan
AS Roma takluk ditangan AC Milan dengan skor 1-2 dalam pertandingan Serie A yang berlangsung di Stadio Olimpico pada Senin dini hari (1/3/2021).
AC Milan sukses mencetak dua gol melalui aksi Franck Kessie dan Ante Rebic, sedangkan AS Roma hanya mampu membalas satu gol melalui Jordan Veretout.
Dengan hasil ini, maka Milan tetap menempel Inter dengan jarak empat poin sekaligus mempertahankan posisi kedua klasemen untuk memperjuangkan Scudetto. Sedangkan AS Roma masih tertahan di posisi lima klasemen dan gagal melewati Atalanta yang berada di posisi keempat.
Jalannya Pertandingan
Babak pertama
Sejak peluit kick-off, tim tuan rumah tampak kesulitan untuk menemukan ritme permainan. AC Milan memanfaatkan hal itu dan mencetak dua gol cepat, namun keduanya dianulir wasit karena dalam posisi offside.
Roma tertekan namun masih mampu melancarkan serangan balik yang berbahaya bagi lini pertahanan Rossoneri. Pada menit ke-27, Milan nyaris mencetak gol lebih dulu seandainya saja sundulan Simon Kjaer tidak membentur tiang gawang.
Tak mau kalah, tim tuan rumah juga mencoba beberapa kali membalas tekanan dan bahkan memiliki peluang emas melalui Pellegrini pada meni ke-37, sayangnya eksekusi si pemain sia-sia karena terlalu lemah.
Lima menit jelang pertandingan usai, Calabria yang menyisir serangan dari sisi kanan, menusuk ke kota penalti Roma. Dia kemudian dijegal Fazio, wasit awalnya menganggap hal itu bukan pelanggaran, tapi VAR berkata lain dan setelah wasit melihat reka ulang melalui monitor di pinggir lapangan, Milan pun diberi penalti.
Pada menit ke-42, Franck Kessie yang biasa menjadi eksekutor penalti sukses menaklukkan gawang yang dijaga Pau Lopez. Skor berubah menjadi 0-1.
Tertinggal lebih dulu, Roma mencoba lebih intens menyerang untuk menyamakan sebelum pertandingan babak pertama usai. Namun hal tersebut sia-sia karena lini pertahanan Milan tampil solid.
Babak kedua
Di awal babak kedua, tim asuhan Paulo Fonseca berinisiatif bermain lebih agresif dan mencoba menggempur lini pertahanan Milan untuk menyamakan kedudukan, tapi lagi-lagi duet Tomori dan Kjaer mampu mematahkan setiap peluang yang dimiliki Giallorossi.
Tidak menyerah, Roma tampak mendominasi permainan, bahkan lima menit setelah dimulainya babak kedua, mereka akhirnya menyamakan kedudukan. Situasi tersebut bermula dari kelengahan lini pertahanan Milan dan Spinazzola yang memiliki ruang untuk melihat posisi Jordan Veretout, memberikan umpan pada rekannya tersebut. Dari luar kotak penalti, sang gelandang melepaskan tembakan jarak jauh melengkung yang gagal dicegah Donnarumma dan gol. Skor menjadi 1-1 pada menit ke-50.
Situasi ini seharusnya bisa dimanfaatkan tim tuan rumah untuk bangkit, tapi justru mereka melakukan blunder. Bermula dari Pau Lopez yang salah mengeksekusi tendangan gawang, bola berhasil direbut pemain Milan dan Calabria yang bermain sangat dominan, memberikan umpan terobosan kepada Rebic yang menembus lini pertahanan Roma dari sisi kiri, dan striker Kroasia itu melepaskan tembakan datar yang mengejutkan setelah membalikkan badan dan gawang Roma pun jebol untuk kedua kalinya. Skor berubah 1-2 pada menit ke-58.
10 menit terakhir, tim asuhan Paulo Fonseca berjuang keras untuk mencetak gol balasan, tapi setiap upaya dan peluang berakhir sia-sia. Beberapa peluang emas bahkan berhasil diredam oleh para pemain bertahan Milan.
Dalam situasi tersebut, tim tamu sempat beberapa kali melakukan serangan balasan yang bisa memperlebar keunggulan, namun Roma masih mampu bertahan dan melakukan serangan terakhir yang benar-benar tidak mengubah skor.
1-2 untuk kemenangan AC Milan pun dipastikan, sekaligus memutus rekor buruk Rossoneri di Stadio Olimpico.
Susunan Pemain
AS Roma (3-4-2-1): Pau Lopez; Gianluca Mancini, Bryan Cristante, Federico Fazio (Bruno Peres 62′); Rick Karsdorp, Gonzalo Villar (Stephan El Shaarawy 70′), Jordan Veretout (Amadou Diawara 79′), Leonardo Spinazzola; Lorenzo Pellegrini, Henrikh Mkhitaryan; Borja Mayoral (Pedro Rodriguez 79′)
Pelatih: Paulo Fonseca
AC Milan (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Simon Kjaer, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Sandro Tonali (Soualiho Meite 83′), Franck Kessie; Alexis Saelemaekers (Samuel Castillejo 83′), Hakan Calhanoglu (Brahim Diaz 46′), Ante Rebic (Rade Krunic 67′); Zlatan Ibrahimovic (Rafael Leao 56′)
Pelatih: Stefano Pioli
Statistik
Dalam hal ball possession, AS Roma unggul hingga 54% sekaligus mendominasi lapangan, sedangkan AC Milan hanya memiliki 46%.
Untuk total shoot, tim tuan rumah memiliki 18 percobaan, dengan delapan diantaranya on target dan sisanya off target. Sedangkan tim asuhan Pioli mencatatkan 17 percobaan, dengan sembilan on target dan sisanya adalah off target.
Kemudian untuk peluang sepak pojok, AS Roma memiliki lima kesempatan, sedangkan AC Milan memiliki delapan kesempatan.
Mencatat jumlah pelanggaran yang dibuat sejauh pertandingan ini, Giallorossi memiliki 14 pelanggaran yang membuahkan tiga kartu kuning. Di sisi lain, AC Milan memiliki sembilan pelanggaran dengan jumlah kartu kuning yang sama.
Pertandingan Berikutnya
Untuk pertandingan berikutnya, AS Roma bertandang ke markas Fiorentina dalam lanjutan Serie A pada Jumat dini hari (5/3/2021). Sedangkan AC Milan akan menjamu Udinese di San Siro pada hari yang sama untuk memperjuangkan peluang Scudetto musim ini.
Perlu diingat juga bahwa kedua tim ini berhasil lolos ke babak 16 besar Liga Europa dan memiliki jadwal padat sepanjang bulan Maret 2021.
Jangan ketinggalan sengitnya persaingan di Serie A. Simak terus prediksi kompetisi tersebut di SBOTOP.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan