Brighton vs Manchester United
Manchester United berhasil membuka Premier League dengan kemenangan tipis 1-0 atas Fulham, di laga kedua mereka akan melakukan partai tandang melawan Brighton pada Sabtu (24/8) malam WIB. Sama halnya dengan Manchester United, Brighton juga berhasil memenangkan laga perdana Premier League atas Everton.
Manchester United akan kembali diuji di Premier League, menang susah payah lewat gol pemain baru mereka Joshua Zirkzee pada laga perdana melawan Fulham. Red Devils diyakini akan mengalami laga sulit saat bertandang ke Falmer Stadium untuk menghadapi Brighton.
Di laga perdana, Manchester United tidak bermain dengan striker alih-alih menurunkan Joshua Zirkzee yang baru saja diboyong dari Bologna. Sang pelatih Erik Ten Hag lebih memilih menurunkan Bruno Fernandes yang didorong menjadi false nine dan memainkan Mason Mount yang kembali dari cedera.
Strategi Erik Ten Hag tersebut nyatanya tidak berhasil, serangan mereka tidak maksimal dan selalu dimentahkan oleh lini belakang Fulham. Mereka pun melakukan perubahan taktik dengan memasukan Zirkzee menggantikan Mount, striker Belanda tersebut didapuk menjadi ujung tombak.
Perubahan strategi yang dilakukan Erik Ten Hag pun akhirnya menemui hasil, mantan striker Bayern Munchen tersebut akhirnya bisa mencetak gol lewat sontekan di menit ke-87’. Gol di penghujung laga Zirkzee tersebut membuat Manchester United mengamankan laga perdana Premier League.
Di laga melawan Brighton akhir pekan nanti, Erik Ten Hag diyakini akan bermain dengan striker dari awal laga. Dengan cederanya Hojlund, Zirkzee menjadi satu-satunya opsi di ujung tombak. Baru saja mencetak gol juga membuat Zirkzee akan berada pada kondisi percaya diri tinggi.
Sementara itu Brighton berhasil menang besar di laga perdana Premier League dengan melibas Everton dengan skor tiga gol tanpa balas. Dengan pelatih baru, Brighton berhasil unggul satu gol di babak pertama melalui Karou Mitoma, The Seagulls pun menambah pundi-pundi golnya di babak kedua.
Danny Welbeck mencetak gol di menit ke-56’ untuk membuat Brighton unggul 2-0, lalu Simon Adingra yang masuk di babak kedua berhasil membuat Brighton unggul dengan defisit tiga gol dari Everton. Bak jatuh tertimpa tangga, Everton malah bermain dengan 10 pemain setelah Ashley Young mendapat kartu merah di menit ke-66’.
Berhasil menang tiga gol di laga perdana membuat Brighton berada dalam kondisi percaya diri tinggi, apalagi di laga akhir pekan ini melawan Manchester United akan menjadi laga kandang pertama mereka di musim ini. Sang pelatih, Hurzeler diyakini akan menurunkan susunan pemain serupa seperti laga melawan Everton.
Kondisi masing-masing tim
Manchester United diyakini akan memainkan Joshua Zirkzee dari awal laga, imbasnya Mason Mount mungkin akan menjadi korban dan duduk di bangku cadangan. Pun juga dengan kemungkinan De Ligt yang akan melakukan debut sebagai starter di akhir pekan ini.
De Ligt sebelumnya bermain dari bangku cadangan di laga perdana melawan Fulham dengan menggantikan Maguire di menit ke-81’. Meski dalam laga tersebut Maguire tampil cukup solid, namun kemungkinan ia digantikan sangat terbuka dan Manchester United akan menduetkan Lisandro dan De Ligt di lini belakang.
Sementara itu Brighton diyakini tidak akan melakukan perubahan signifikan setelah mereka berhasil mengalahkan Everton di laga perdana Premier League. Mitoma, Pedro dan Yakuba Minteh akan diandalkan sebagai pemain yang akan menyokong Danny Welbeck di lini depan.
Kemungkinan susunan pemain
Brighton (4-2-3-1): Steele; Hinshelwood, Dunk, Van Hecke, Veltman; Wieffer, Milner; Mitoma, Pedro, Minteh; Welbeck
Manajer: Hurzeler
Manchester United (4-2-3-1): Onana; Mazrouoi, De Ligt, Lisandro, Dalot; Casemiro, Mainoo; Garnacho, Fernandes, Rashford; Zirkzee.
Manajer: Erik Ten Hag
Head to Head
Di musim lalu dalam dua pertemuan, kedua tim saling mengalahkan, uniknya kemenangan terjadi selalu dalam partai tandang. Di laga perdana Brighton berhasil menang di Old Trafford lalu di laga kedua Manchester United berhasil mengalahkan Brighton di Falmer Stadium.
Lima pertandingan terakhir Brighton vs Manchester United
- 19/05/2024 (Premier League) Brighton 0-2 Manchester United
- 16/09/2023 (Premier League) Manchester United 1-3 Brighton
- 05/05/2023 (Premier League) Brighton 1-0 Manchester United
- 23/04/2023 (FA Cup) Manchester United 0-0 Brighton
- 07/08/2022 (Premier League) Manchester United 1-2 Brighton
Lima pertandingan terakhir Brighton
- 17/08/2024 (Premier League) Everton 0-3 Brighton
- 10/08/2024 (Club Friendly) Villarreal 0-4 Brighton
- 03/08/2024 (Club Friendly) QPR 0-1 Brighton
- 28/07/2024 (Club Friendly) Tokyo Verdy 2-4 Brighton
- 24/07/2024 (Club Friendly) Kashima Antlers 1-5 Brighton
Lima pertandingan terakhir Manchester United
- 17/08/2024 (Premier League) Manchester United 1-0 Fulham
- 10/08/2024 (Community Shield) Manchester United 1-1 Manchester City
- 04/08/2024 (Club Friendly) Manchester United 0-3 Liverpool
- 01/08/2024 (Club Friendly) Manchester United 3-2 Real Betis
- 28/07/2024 (Club Friendly) Manchester United 1-2 Arsenal
Tips Taruhan
Pertandingan Premier League ini akan berakhir dengan hasil imbang
SBOTOP memberikan prediksi skor akhir: Brighton 1-1 Manchester United
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan