Arsenal 2-0 Man United
Pada akhir pekan lalu liga Inggris telah memasuki pekan ke-30, dimana pada pekan tersebut ada laga big match antara Arsenal vs Manchester United. Pada pertandingan tersebut, Arsenal berhasil menang atas Manchester United dengan skor 2-0.
Pertandingan antara Arsenal vs Manchester United berlangsung di Emirates Stadium pada hari Minggu (10/03/2019) malam hari WIB. Laga big match antara Arsenal vs Manchester United tersebut benar-benar laga pertaruhan yang harus dihadapi oleh kedua tim tersebut. Pasalnya, hasil dari laga tersebut akan menentukan siapa yang berhak menempati posisi 4 besar. Dan Arsenal tampaknya berhasil mendapatkan hasil yang sangat positif dengan mengalahkan Manchester United, sehingga pasukan Unai Emery tersebut masih terselematkan dan berada di zona liga champions. Di lain pihak, hasil ini membuat pasukan Ole Gunnar harus berusaha lebih giat di sisa musim ini supaya dapat mengikuti liga champions musim depan. Dua gol Arsenal berhasil diciptakan oleh Granit Xhaka pada menit ke-12 dan gol penalti dari Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-69.
Bermain di markas sendiri, Arsenal menggunakan formasi 3-4-1-2 dengan mengandalkan dua lini depan mereka, Alexandre Lacazette dan Pierre-Emerick Aubameyang yang bermain sebagai starter. Mesut Ozil terlihat bermain sebagai starter pada pertandingan tersebut, sedangkan Alex Iwobi dan Matteo Guendouzi berada di bangku cadangan. Sementara itu Manchester United menggunakan formasi 4-4-2 dengan mengandalkan dua striker andalan mereka, Marcus Rashford dan Romelu Lukaku yang bermain sebagai starter.
Kemudian pada posisi gelandang terdapat nama-nama seperti Paul Pogba dan Nemanja Matic yang bermain sebagai starter. Anthony Martial seperti biasa berada di bangku cadangan. Kedua tim sama-sama tidak ada yang benar-benar mendominasi dan bermain sangat imbang. Hanya saja, Arsenal berhasil mencetak dua gol dan membuat mereka mendapatkan poin penuh pada pekan ini.
Seperti halnya laga big match pada umumnya, pertandingan antara Arsenal vs Manchester United langsung berjalan dengan sengit dan tempo yang cepat pada menit-menit awal pertandingan babak pertama. Tim tuan rumah terus berusaha untuk dapat menguasai bola, sementara Manchester United terus mencoba untuk dapat menekan dan mengejar kemanapun bola bergulir.
Arsenal terlihat tampak lebih cerdas untuk menangkap pola permainan ketimbang Manchester United, sehingga pasukan Unai Emery dapat menemukan celah dari permainan Manchester United. Laga baru berjalan dua menit, Kolasinac dengan sukses berhasil melakukan umpan silang ke dalam kotak penalti. Namun sayangnya, umpan tersebut tidak dapat disambut dengan baik oleh Lacazette, padahal pemain asal Prancis tersebut berada di tempat yang sangat ideal di tengah kotak penalti.
Manchester United pun tidak mau kalah. Pada menit ke-9 pasukan Ole Gunnar tersebut memiliki peluang emas untuk dapat menjebol gawang Arsenal. Berawal dari umpan silang yang dilakukan oleh Luke Shaw yang mengarah ke tiang jauh. Kemudian bola tersebut berhasil disambut dengan baik oleh Lukaku sehingga pemain asal Belgia tersebut melakukan tendangan first tim. Namun sayangnya, usaha dari Lukaku masih membentur mistar gawang serta bola rebound tersebut gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Paul Pogba.
Arsenal hingga akhirnya berhasil mencetak gol terlebih dahulu dari Manchester United pada menit ke-13 berkat gol dari Granit Xhaka. Seperti biasa, pemain asal Swiss tersebut melakukan tendangan jarak jauh yang sangat melengkung sehingga sangat sulit untuk dihalau oleh David De Gea. Bola pun masuk ke gawang dan membuat Arsenal unggul sementara atas Manchester United.
The Red Devils tak hanya tinggal diam saja. Pada menit ke-19 Manchester United mendapatkan peluang untuk mencetak gol melalui Fred. Berawal dari umpan manis Pogba, Fred langsung melakukan tendangan ke arah gawang Arsenal. Sayangnya, bola hanya membentur mistar gawang.
Hingga babak pertama berakhir, tidak ada lagi gol yang tercipta di antara kedua tim. Berkat gol dari Xhaka, Arsenal berhasil unggul sementara atas tamunya sejauh ini.
Memasuki babak kedua, Manchester United langsung bermain agresif agar dapat menyamakan kedudukan. Pada menit ke-50, Manchester United mendapatkan peluang Lukaku. Rashford memberikan umpan kepada Lukaku yang berhasil terlepas dari jebakan offside, namun Leno tampak cekatan dan berlari menuju bola sehingga dapat mengamankannya lebih dulu dari Lukaku.
Naas bagi Manchester United. Saat laga memasuki menit ke-69 Arsenal mendapatkan hadiah penalti dari wasit. Aubameyang yang ditunjuk sebagai eksekutor berhasil menyelesaikannya dengan baik sehingga kedudukan menjadi 2-0 untuk keunggulan Arsenal.
Skor 2-0 bertahan hingga pertandingan berakhir. Hasil tersebut membuat Arsenal tetap berada di posisi 4 dengan total 60 poin. Sementara Manchester United berada di posisi 5 dengan total 58 poin.
Susunan pemain:
Arsenal (3-4-1-2): Leno, Sokratis, Koscielny, Nacho Monreal, Maitland-Niles, Ramsey, Xhaka, Kolasinac, Ozil, Lacazette, Aubameyang.
Manchester United (4-4-2): De Gea, Young, Smalling, Lindelof, Shaw, Pogba, Matic, Fred, Dalot, Rashford, Lukaku.
Pertandingan Berikutnya
Arsenal akan bertanding lawan Stade Rennais di Liga Europa. Sedangkan Man United akan bertanding lawan Wolves.
Ikuti terus info sepakbola terbaru bersama SBOBET.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan