Wolverhampton Wanderers 3-2 Manchester City
Pertandingan Liga Inggris antara Wolves vs Manchester City telah berlangsung di Stadion Molineux pada hari Sabtu (28/12/2019) dini hari WIB. Laga antara kedua tim tersebut berjalan dengan seru dari awal hingga akhir pertandingan. Bagaimana tidak, dalam satu pertandingan terjadi 5 gol. Pada akhirnya Wolves yang bertindak sebagai tim tuan rumah mampu menaklukkan sang juara bertahan, Manchester City, dengan skor 3-2. Kemenangan ini sangat penting sekali bagi Wolves dalam meraih posisi empat besar di klasemen. Wolves secara tidak terduga berhasil menjadi tim yang tangguh pada musim ini dengan performanya yang luar biasa.
Di sisi lain, kekalahan ini tentu sangat memalukan bagi Manchester City dan membuat mereka semakin jauh dari The Reds. Di sisi lain, pada pertandingan ini kiper Manchester City, Ederson Moraes, terkena kartu merah. Tiga gol dari Wolves masing-masing diciptakan oleh Adama Traore, Raul Jimenez dan Matt Doherty. Sementara itu Raheem Sterling berhasil mencetak brace untuk Manchester City.
Bermain di markas sendiri, Wolves menggunakan formasi 3-4-3 dengan mengandalkan tiga pemain lini depan mereka, yaitu Diogo Jota, Raul Jimenez dan Adama Traore untuk bermain sebagai starter. Lalu di posisi lini tengah ada nama-nama seperti Jonny Castro, Joao Moutinho dan Ruben Neves yang bermain sebagai starter. Sedangkan di bangku cadangan ada nama-nama seperti Pedro Neto, Ruben Vinagre dan Patrick Cutrone. Sementara itu pada kubu Manchester City mengunakan formasi 4-2-3-1 dengan mengandalkan seorang striker seperti Sergio Aguero untuk bermain sebagai starter. Lalu di posisi lini tengah ada nama-nama seperti Kevin De Bruyne, Riyad Mahrez dan Raheem Sterling yang bermain sebagai starter. Sedangkan di bangku cadangan ada nama-nama seperti Ikay Gundogan, Claudio Bravo dan Oleksandr Zinchenko.
Walaupun berstatus sebagai tim tamu, pasukan Pep Guardiola langsung berinisiatif untuk tampil agresif dengan memberikan tekanan demi tekanan ke dalam barisan pertahanan tim tuan rumah. Hal ini dilakukan tentu ingin memanfaatkan momen, di mana Leicester City kalah telak dari Liverpool pada pekan ini. The Citizens harus menang pada laga ini agar dapat menyalip Leicester. Di sisi lain, Wolves juga tidak terlihat minder dan bahkan memberikan perlawanan yang berarti terhadap Manchester City. Mereka tidak ingin mengecewakan para pendukungnya sendiri.
Insiden tidak mengenakkan menimpa Manchester City saat laga baru berjalan 12 menit. Kiper mereka, Ederson Moraes, harus terkena kartu merah dari wasit setelah melanggar Diogo Jota di luar kotak penalti. Manchester City terpaksa harus bermain dengan 10 pemain dan Claudio Bravo masuk untuk menjadi kiper Manchester City. Pep mengorbankan Aguero untuk keluar digantikan oleh Bravo.
Untung saja saat laga memasuki menit ke-21 Manchester City mendapatkan hadiah penalti dari wasit setelah Riyad Mahrez jatuh di kotak penalti saat berduel dengan Leander Dendoncker. Sterling ditunjuk sebagai sang eksekutor. Pada awalnya tendangan Sterling berhasil ditepis oleh Rui Patricio. Namun wasit menganulir tendangan penalti tersebut karena Patricio kedapatan oleh VAR telah bergerak sebelum penalti dilepaskan. Penalti pun diulang dan kali ini berhasil diselesaikan oleh Sterling setelah menyambar bola muntah yang berhasil ditepis oleh Patricio. Skor 1-0 untuk keunggulan Manchester City.
Wolves berusaha untuk menyamakan kedudukan di sisa pertandingan babak pertama. Sayangnya, mereka terlihat masih kesulitan untuk menembus 10 pemain. Skor 1-0 bertahan hingga jeda turun minum.
Memasuki babak kedua, Pep langsung melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Eric Garcia dan menarik keluar Riyad Mahrez. Pep ingin bermain defensif pada babak kedua. Sementara itu Wolves tampik cukup apik pada babak kedua ini sehingga hal tersebut akan menjadi ancaman yang besar bagi Manchester City.
Alih-alih ingin menyamakan kedudukan, justru Wolves kembali dijebol gawangnya oleh Raheem Sterling di menit ke-50. Gol tersebut membuat Manchester City semakin unggul dengan skor 2-0.
Untung saja, 5 menit berselang Wolves berhasil memperkecil kedudukan berkat gol dari Adama Traore. Skor menjadi 2-1. Tak berhenti sampai situ, di menit ke-82 Wolves berhasil menyamakan kedudukan berkat gol dari Raul Jimenez. Skor menjadi 2-2.
7 menit berselang, tanpa diduga Wolves berhasil membalikkan keadaan berkat gol dari Matt Doherty. Skor menjadi 3-2 sekaligus menutup pertandingan.
Hasil tersebut membuat Wolves berada di posisi 5 klasemen sementara dengan 30 poin, sementara Manchester City tetap di posisi 3 dengan 38 poin.
Susunan pemain:
Wolves (3-4-3): Patricio, Saiss, Coady, Dendoncker, Castro, Moutinho, Neves, Doherty, Adama, Jimenez, Jota.
Manchester City (4-2-3-1): Moraes, Walker, Otamendi, Fernandinho, Mendy, Rodri, Silva, Sterling, De Bruyne, Mahrez, Aguero.
Pertandingan Berikutnya
Wolves akan bertemu dengan Liverpool. Sedangkan Man City akan meladeni Sheffield United.
Ikuti terus taruhan Liga Inggris hanya di SBOBET.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan