Borussia Monchengladbach vs Manchester City
Borussia Monchengladbach akan menghadapi Manchester City di Puskas Arena pada Kamis dini hari (25/2/2021) untuk leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Ini adalah pertama kalinya Gladbach berlaga di fase gugur Liga Champions, meskipun mereka mencapai final Piala Eropa/Liga Champions pada 1977, sementara Manchester City ingin memenangkan kompetisi untuk pertama kalinya dalam sejarah klub.
The Citizens tampaknya tidak ingin berhenti. Mereka meraih kemenangan demi kemenangan, dan telah mengembangkan tim dengan kedalaman sedemikian rupa sehingga pemain cadangan mereka dapat membentuk tim untuk bersaing memperebutkan trofi utama.
Pep Guardiola tampaknya bertekad untuk memantapkan dirinya sebagai pelatih terhebat di generasi ini. Dia benar-benar membutuhkan trofi Liga Champions untuk menunjukkan dominasinya, dan mengingat perjuangan yang dialami para raksasa sepak bola Eropa saat ini, musim ini adalah waktu yang tepat untuk mengejar trofi yang sejak lama diidamkan.
Sementara itu, Colts sedang menjalani periode yang tidak konsisten. Mereka menempati posisi delapan klasemen Bundesliga saat ini, dan mereka juga kebobolan cukup banyak belakangan ini.
Kondisi masing-masing tim
Gladbach tampaknya tidak memiliki masalah cedera atau skorsing pemain menjelang perjalanan ke Budapest, membuat Marco Rose memiliki banyak masalah terkait pilihan yang perlu direnungkan. Breel Embolo bisa bermain sejak awal di lini serang untuk menimbulkan ancaman di lini pertahanan Citizens, dengan Denis Zakaria juga kemungkinan masuk ke starting XI untuk memperkuat lini tengah.
Sementara itu, Manchester City masih kehilangan jasa Nathan Ake yang sedang menjalani pemulihan cedera, tetapi pemain seperti Sergio Aguero dan Kevin De Bruyne bisa dimainkan. Rodri dan Phil Foden diistirahatkan melawan Arsenal sehingga kemungkinan akan kembali ke starting XI, dengan Kyle Walker bisa menjadi opsi untuk menggantikan Oleksandr Zinchenko.
Info pemain
Duo Marcus Thuram dan Alassane Plea sangat diandalkan Gladbach, dimana keduanya telah mencetak tiga gol masing-masing di liga, dengan jumlah pertandingan yang hampir sama.
Sedangkan kubu tim tamu mungkin mengandalkan Raheem Sterling yang tampil impresif sepanjang musim ini, apalagi dia telah mencetak sembilan gol di Premier League saja.
Kemungkinan susunan pemain
Borussia Monchengladbach (4-2-3-1): Yann Sommer; Ramy Bensebaini, Nico Elvedi, Matthias Ginter, Stefan Lainer; Florian Neuhaus, Christoph Kramer; Jonas Hofmann, Lars Stindl, Marcus Thuram; Alassane Plea
Pelatih: Marco Rose
Manchester City (4-3-3): Ederson; Kyle Walker, Ruben Dias, Aymeric Laporte, Joao Cancelo; Rodri, Kevin De Bruyne, Phil Foden; Raheem Sterling, Ferran Torres, Gabriel Jesus
Pelatih: Pep Guardiola
Head to Head
Tim asuhan Pep Guardiola memiliki rekor tak terkalahkan 100% melawan Borussia Monchengladbach, kecuali kekalahan pada 1979.
Manchester City memiliki rekor kemenangan 100% di abad ke-21, jika mengabaikan satu hasil imbang.
Manchester City telah mencetak empat gol atau lebih dalam dua dari tiga pertemuan sebelumnya.
Untuk skor gabungan untuk empat pertandingan sebelumnya adalah 11-4, yang tentunya lebih unggul Manchester City
Manchester City telah memenangkan 18 pertandingan terakhir, menang dengan dua atau lebih banyak gol dalam 14 pertandingan ini.
Manchester City mencetak tepat tiga gol dalam empat dari enam pertandingan penyisihan grup Liga Champions.
Borussia Monchengladbach telah mencetak gol dalam 13 dari 14 pertandingan kompetitif terakhir.
Empat pertemuan terakhir
24/11/2016 (Liga Champions) Borussia Monchengladbach 1-1 Manchester City
15/09/2016 (Liga Champions) Manchester City 4-0 Borussia Monchengladbach
09/12/2015 (Liga Champions) Manchester City 4-2 Borussia Monchengladbach
01/10/2015 (Liga Champions) Borussia Monchengladbach 1-2 Manchester City
Lima pertandingan terakhir Borussia Monchengladbach
30/01/2021 (Bundesliga) Union Berlin 1-1 Borussia Monchengladbach
04/02/2021 (DFB-Pokal) Stuttgart 1-2 Borussia Monchengladbach
07/02/2021 (Bundesliga) Borussia Monchengladbach 1-2 Koln
15/02/2021 (Bundesliga) Wolfsburg 0-0 Borussia Monchengladbach
20/02/2021 (Bundesliga) Borussia Monchengladbach 1-2 Mainz
Lima pertandingan terakhir Manchester City
07/02/2021 (Premier League) Liverpool 1-4 Manchester City
11/02/2021 (Piala FA) Swansea City 1-3 Manchester City
14/02/2021 (Premier League) Manchester City 3-0 Tottenham Hotspur
18/02/2021 (Premier League) Everton 1-3 Manchester City
21/02/2021 (Premier League) Arsenal 0-1 Manchester City
Tips taruhan
Borussia Monchengladbach vs Manchester City | 1X2 Manchester City @1.29 | |
Rabu, 25 Februari 2021, 03.00 WIB |
The Citizens sedang menjalani rekor 18 kemenangan yang luar biasa, 25 pertandingan tak terkalahkan, dan tetap tak terkalahkan dalam 34 dari 35 pertandingan terakhir di semua kompetisi. Mereka menjaga clean sheet dalam 10 dari 14 pertandingan terakhir, dan telah mencetak tiga gol atau lebih dalam empat dari lima pertandingan sebelumnya. Mereka juga sedang dalam 11 kemenangan tandang beruntun, dan telah mencetak total 30 gol dari 10 pertandingan tandang terakhir.
Di sisi lain, Gladbach dalam tiga pertandingan tanpa kemenangan, dan dimana mereka masih tanpa kemenangan dalam 11 dari 17 pertandingan sebelumnya. Di tim asuhan Marco Rose juga mengalami kekalahan dalam dua pertandingan terakhir, dan kebobolan dua gol atau lebih dalam lima dari enam pertandingan terakhir.
Melihat catatan masing-masing tim, maka cukup jelas bahwa tim asuhan Pep Guardiola diunggulkan untuk melanjutkan tren positif, atau mampu menang atas Gladbach.
SBOTOP memberikan prediksi skor akhir: Liga Champions: Borussia Monchengladbach 0-2 Manchester City
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan