Mencari aksi seru lainnya?

SBOTOP memiliki banyak hal untuk Anda

Kunjungi www.sbotop.com
untuk melihat game menarik dan penawaran eksklusif

Untuk informasi lebih lanjut:
Email kami di [email protected]

KUNJUNGI SEKARANG

SBOTOP APP Welcome Freebet – ID

UEFA Nations League: Italia Raih Kemenangan Penting di Parc des Princes

Prancis 1-3 Italia

Prancis harus mengakui keunggulan Italia dengan skor 1-3 di Parc des Princes dalam pertandingan UEFA Nations League yang digelar Sabtu (7/9/2024).

Prancis sempat unggul lebih dulu melalui gol cepat dari Bradley Barcola pada menit ke-1, tetapi Italia berhasil membalikkan keadaan dengan mencetak tiga gol dari Federico Dimarco (menit ke-30), Davide Frattesi (menit ke-51), dan Giacomo Raspadori (menit ke-74). Dengan kemenangan ini, Gli Azzurri kini berada di puncak klasemen bersama Belgia.

 

Jalannya Pertandingan

Babak pertama

Prancis langsung unggul setelah pertandingan dimulai 12 detik, berkat gol dari Bradley Barcola yang berhasil membobol gawang Italia. Barcola mencuri bola dari backpass Giovanni Di Lorenzo dan menendangnya masuk ke gawang, memberikan keunggulan 1-0 bagi Prancis. Gol ini juga menjadikannya sebagai pencetak gol tercepat dalam sejarah tim nasional Prancis.

Italia kemudian berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-30 melalui Federico Dimarco, yang mencetak gol setelah melakukan permainan satu-dua dengan Sandro Tonali dan menyepak bola first time di area penalti. Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama berakhir.

 

Babak kedua

Italia berhasil membalikkan keadaan menjadi 1-2 pada awal babak kedua, tepatnya pada menit ke-51. Davide Frattesi mencetak gol melalui skema serangan balik setelah menerima umpan cemerlang dari Mateo Retegui.

Pada menit ke-74, Italia kembali menambah keunggulan. Giacomo Raspadori kali ini mencetak gol dengan memanfaatkan umpan mendatar dari Destiny Udogie di dalam kotak penalti.

Raspadori melewati William Saliba sebelum menendang bola ke gawang, sehingga skor berubah menjadi 1-3. Keunggulan tersebut bertahan hingga pertandingan berakhir.

 

Susunan Pemain

Prancis (4-2-3-1): Mike Maignan; Jonathan Clauss (Jules Kounde 77′), Ibrahima Konate, William Saliba, Theo Hernandez; Youssouf Fofana (Manu Kone 58′), N’Golo Kante (WarrenZaire-Emery 77′); Antoine Griezmann (Marcus Thuram 77′), Michael Olise (Ousmane Dembele 58′), Bradley Barcola; Kylian Mbappe

Pelatih: Didier Deschamps

Italia (3-5-1-1): Gianluigi Donnarumma; Giovanni Di Lorenzo, Alessandro Bastoni, Riccardo Calafiori (Alessandro Buongiorno 71′); Andrea Cambiaso, Davide Frattesi (Destiny Udogie 61′), Samuele Ricci, Sandro Tonali, Federico Dimarco (Marco Brescianini 81′); Lorenzo Pellegrini (Giacomo Raspadori 46′); Mateo Retegui (Moise Kean 81′).

Pelatih: Luciano Spalletti

 

Statistik

  • Dalam hal penguasaan bola, Prancis lebih mendominasi dengan mencatatkan 54%, sedangkan Italia hanya memiliki 46%.
  • Untuk jumlah tembakan, tim asuhan Didier Deschamps memiliki 12 kali percobaan dimana tiga diantaranya tepat sasaran dan sembilan lainnya jauh dari sasaran. Sedangkan pasukan Luciano Spalletti memiliki 11 tembakan dan enam diantaranya tepat sasaran dan lima lainnya jauh dari sasaran.
  • Mengenai sepak pojok, Prancis memiliki dua kesempatan dan Italia memiliki kesempatan lima kali.
  • Dalam jumlah pelanggaran, Prancismelakukannya 12 kali dengan ganjaran satu kartu kuning, sedangkan Italia melakukannya 10 kali dengan ganjaran satu kartu kuning.
  • Dalam hal penyelamatan penting, Prancis tiga kali melakukannya dan Italia melakukannya hanya dua kali.
  • Bradley Barcola telah mencetak lima gol dalam empat pertandingan pertamanya di awal musim 2024/2025.
  • Italia berhasil mengalahkan Prancis di kandang mereka untuk pertama kalinya dalam 70 tahun. Dan dalam pertandingan itu, Italia juga kebobolan gol tercepat mereka sepanjang sejarah.
  • Untuk pertama kalinya, Italia meraih kemenangan di Parc des Princes melawan Prancis setelah tiga kali imbang dan satu kekalahan sebelumnya. Sebelum Dimarco, Frattesi, dan Raspadori, hanya ada dua pemain Italia yang pernah mencetak gol di Parc des Princes melawan Prancis, yaitu Del Piero dan Casiraghi pada tahun 1997.
 

Man of The Match – Mateo Retegui

Mateo Retegui menjadi pemain terbaik pertandingan ini meski tidak mencetak gol. Ia memberikan ancaman terus-menerus bagi pertahanan Prancis dengan pergerakannya yang aktif di sayap dan tengah lapangan. Meskipun tidak mencetak gol, Retegui berhasil memberikan assist untuk gol kedua Italia melalui umpan silang yang akurat, yang kemudian dimanfaatkan Davide Frattesi.

 

Catatan Pertandingan – Prancis Berjuang di Awal

Setelah kekalahan mengecewakan dari Spanyol di semifinal Euro 2024 beberapa bulan lalu, Prancis tidak berhasil bangkit di hadapan pendukungnya sendiri pada laga pembuka UEFA Nations League. Meskipun pertandingan dimulai dengan baik, keadaan segera memburuk ketika Italia berhasil menyamakan kedudukan dan tim asuhan Didier Deschamps tidak banyak memberikan ancaman setelahnya.

Prancis mencatatkan 12 tembakan dibandingkan 11 milik Italia, namun ‘expected goals’ (xG) mereka hanya 0.86, sedangkan Italia lebih berbahaya secara ofensif dengan xG sebesar 1.71. Kini, Didier Deschamps harus mengevaluasi kembali strategi timnya karena Prancis akan menghadapi ujian berat melawan Belgia berikutnya.

Di sisi lain, Gli Azzurri menunjukkan performa yang jauh lebih baik dibandingkan dengan penampilan mereka di Euro 2024. Meskipun ada beberapa kesalahan awal, pertahanan Italia terlihat solid dan skema serangan mereka lebih meyakinkan. Penampilan buruk di musim panas lalu menjadi pengalaman yang sulit, tetapi jika Spalletti dapat menjaga konsistensi permainan tim seperti di Paris, masa depan akan terlihat lebih cerah.

 

Pertandingan Berikutnya

Prancis akan menjamu Belgia di Groupama Stadium dalam lanjutan UEFA Nations League pada tanggal 10 September 2024. Sementara itu, Italia akan bertandang ke Bozsik Aréna untuk menghadapi Israel dalam lanjutan UEFA Nations League pada tanggal 10 September 2024.

Jangan ketinggalan sengitnya persaingan di UEFA Nations League. Simak terus prediksi kompetisi tersebut di SBOTOP.

   

●●●

Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan

Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan

Ikuti kami di Facebook, Twitter, Instagram dan Youtube

Chat Langsung