Pekan ke 6 Seri A tengah bergulir. Salah satu pertemuan yang seru adalah derby antara AC Milan dan Inter Milan. Sesuai prediksi SBOTOP, pertandingan berlangsung sengit dengan hasil akhir kemenangan 3-2 untuk AC Milan.
Dua gol dari Rafael Leao dan 1 gol Olivier Giroud memberikan AC Milan 3 poin. Sementara Inter Milan hanya mampu mencetak 2 gol lewat Marcelo Brozovic dan Edin Dzeko.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, AC Milan begitu percaya diri dan menguasai babak pertama. Derby berjalan begitu keras bahkan Theo Hernandez dan Denzel Dumfries harus menerima kartu kuning di menit ke 9.
Tim tuan rumah dikejutkan lewat gol Marcelo Brozovic pada menit ke 21. Joaquin Correa memberikan umpan manis kepada Marcelo Brozovic. Dia berlari dengan segera ke dalam gawang dan melepaskan tembakan keras yang berhasil masuk ke sudut setelah menaklukan penjaga gawang AC Milan. Skor 1-0 untuk Inter Milan.
Tidak ingin kalah, AC Milan langsung membalas 7 menit setelahnya. Sandro Tonali mengumpan bola pada Rafael Leao yang berada di dalam kotak penalti. Ia tidak terjaga dan berhasil memasukan bola ke sisi kanan gawang. Skor imbang 1-1.
Pertandingan berlangsung sengit dan skor imbang 1-1 bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Selepas turun minum, kedua tim tidak menurunkan tensi pertandingan. Pertandingan baru berjalan 4 menit dan Theo Hernandez memberikan peluang untuk AC Milan. Sayang sundulan yang ia lepaskan masih melebar tipis di sisi kanan gawang.
Pada menit ke 54 AC Milan mengejutkan tim tamu. Rafael Leao melakukan aksi yang memukau dan memberikan umpan manja kepada Olivier Giroud. Ia berhasil mengalahkan Samir Handanovic lewat tembakan ke sudut kanan bawah gawang. Skor 2-1 untuk AC Milan.
Selang 6 menit, AC Milan kembali menggandakan kedudukan. Rafael Leao lagi-lagi menunjukan kemampuannya dalam mengolah si kulit bundar. Ia berhasil masuk ke dalam kotak penalti dengan membawa bola dan melepaskan tembakan rendah. Bola diarahkan ke sudut bawah gawang dan menjadi sebuah gol luar biasa. Skor 301 untuk AC Milan.
Inter Milan sempat memperkecil ketertinggalan di menit ke 67. Berawal dari Matteo Darmian yang mendapatkan bola dan berada di posisi yang bagus untuk menembak. Namun dia mengelabui lawan dengan memberikan umpan kepada Edin Dzeko. Dengan tenang Edin Dzeko menembakan bola secara akurat yang memantul masuk melewati tiang kiri gawang. Skor 2-3 untuk Inter Milan.
Lisandro Martinez hampir saja menyamakan kedudukan di menit ke 71. Ia menyambut sebuah crossing dan melakukan sundulan ke tengah gawang. Sayang refleks penjaga gawang sangat baik dan menyelamatkan bola.
Inter Milan kembali hampir menyamakan kedudukan di menit ke 77 lewat Hakan Calhanoglu. Ia berada di ruang kosong dan melakukan tembakan di luar kotak penalti. Sayang tembakannya masih bisa dihalau oleh Mike Maignan.
Tepat sebelum pertandingan usai, Inter Milan mendapatkan peluang berbahaya lainnya. Henrikh Mkhitaryan mendapatkan bola rebound dan menembakan bola ke kiri gawang. Sayang bola masih bisa diselamatkan Mike Maignan. Skor 3-2 bertahan hingga laga usai.
Formasi Kedua Tim
AC Milan (4-2-3-1) : Mike Maignan, Theo Hernandez, Fikayo Tomori, Pierre Kalulu, Davide Calabria (83’ Simon Kjaer), Ismael Bennacer, Sandro Tonali (83’ Tommaso Pobega), Rafael Leao, Charles de Ketelare (63’ Bruno Diaz), Junior Messias (72’ Alexis Saelmaekers), Olivier Giroud (7’ Divock Origi).
Inter Milan (3-5-2) : Samir Handanovic, Milan Skriniar, Stefan de Virj (84’ Danilo D’Ambrosio), Denzel Dumfries, Nicolo Barella (63’ Henrikh Mkhitaryan), Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu, Matteo Darmian (84’ Robin Gosens), Joaquin Correa (64’ Edin Dzeko), Lisandro Martinez.
Pertandingan Selanjutya
AC Milan baru saja diakuisisi dan akan segera menambah kekuatannya dan kemenangan ini membuat AC Milan berada di posisi atas Seri A. Mereka membuntuti Napoli dengan 11 poin dan hanya selisih jumlah gol saja. Sedangkan Inter Milan masih berada di posisi ke 6 klasemen sementara dengan 9 poin.
Pertandingan selanjutnya AC Milan akan bertandang ke markas Sampdoria pada hari Sabtu (11/09/2022) pukul 01.45 WIB. Sedangkan Inter Milan akan menjamu Torino di hari yang sama pada pukul 23.00 WIB.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan