Espanyol 1-0 Leganes
Akhir pekan ini La Liga kembali hadir di tengah-tengah para pecinta sepak bola di seluruh dunia. Pada akhir pekan ini banyak pertandingan-pertandingan seru yang wajib kamu ikuti di La Liga. La Liga telah memasuki pekan ke-18, dimana ada pertandingan akhir pekan ini dibuka dengan pertandingan antara Espanyol vs Leganes. Pada pertandingan tersebut, Espanyol mampu mengalahkan tim tamu dengan skor tipis 1-0.
Pertandingan antara Espanyol vs Leganes berlangsung di Stadion RCDE pada hari Sabtu (05/01/2019) dini hari WIB. Bermain di markas sendiri, Espanyol akhirnya mampu mendapatkan kemenangan pada pekan ini setelah pada pekan kemarin mereka harus rela dibekuk oleh Atletico Madrid dengan skor tipis 1-0. Walaupun hanya menang 1-0 di kandang sendiri, kemenangan atas Leganes merupakan hasil positif yang diraih oleh pasukan Joan Francesc Ferrer Sicilia.
Sebagai pertandingan pembuka pada pekan ini, Espanyol berhasil membukanya dengan hasil yang memuaskan. Gol tunggal yang terjadi dengan begitu cepat membuat Espanyol berhasil mengunci kemenangan. Ialah Borja Iglesias yang berhasil mencetak gol kemenangan pada menit ke-9. Sayangnya pada pertandingan ini, Leganes harus bermain dengan 10 orang setelah Gerard Gumbau terkena kartu merah pada menit ke-90+1.
Bermain menggunakan formasi 4-2-3-1 dengan menempatkan Borja Iglesias sebagai ujung tombak membuat tim tuan rumah cukup cekatan sepanjang pertandingan. Espanyol meraih penguasaan bola sebesar 52 persen, yang mana memang tidak terlihat mendominasi sepanjang pertandingan. Dilihat dari segi jumlah operan pun, kedua tim mencetak jumlah operan yang tidak jauh beda sehingga tidak ada yang terlihat mendominasi langsung pada pertandingan tersebut. Kendati demikian, tim tuan rumah tampaknya berhasil bermain secara efisien dan memanfaatkan peluang dengan bagus sehingga mampu menghasilkan gol di menit-menit awal pertandingan.
Tim tuan rumah memang terlihat cukup ganas di menit-menit awal pertandingan. Pasukan Joan Francesc tersebut langsung mengambil inisiatif untuk menyerang ke dalam barisan pertahanan Leganes. Leganes pun cukup kewalahan dengan serangan-serangan yang dilancarkan oleh tim tuan rumah pada menit-menit awal pertandingan. Hingga akhirnya usaha serangan dari Espanyol berhasil membuahkan hasil gol pada menit ke-9 melalui gol dari striker mereka, Borja Iglesias. Espanyol pun berhasil unggul cepat atas Leganes berkat gol dari Iglesias tersebut. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan sementara tim tuan rumah.
Leganes yang tertinggal satu angka berusaha menyamakan kedudukan dengan melakukan serangan ke dalam barisan pertahanan tim tuan rumah. Namun tampaknya barisan pertahanan dari tim tuan rumah cukup rapat sehingga membuat Leganes cukup kesulitan untuk dapat menembus pertahanan tersebut. Pada menit ke-20, salah satu pemain bertahan mereka, Unai Bustinza, terpaksa harus terkena kartu kuning setelah melakukan pelanggaran. Tak hanya pemain Leganes saja, salah satu pemain bertahan Espanyol, Didac Vila, juga terkena kartu kuning pada menit ke-35. Kartu kuning tersebut tentu membuat kedua pemain tersebut harus berhati-hati menjalani sisa waktu pada pertandingan tersebut.
Hingga babak pertama berakhir, tak ada satu gol pun yang tercipta di antara kedua tim. Peluang demi peluang tercipta namun belum berujung gol. Berkat hasil tersebut, Espanyol berhasil unggul sementara di babak pertama atas Leganes dengan skor 1-0.
Memasuki babak kedua, kedua pelatih mulai melakukan perubahan strategi dengan melakukan pergantian pemain. Pada kubu tuan rumah, Joan Francesc menarik keluar Sergio Garcia de la Fuente dan memasukkan Pablo Piatti. Sementara pada kubu Leganes, Mauricio Pellegrini menarik keluar Mikel Vesga dan memasukkan Jose Luiz Garcia del Pozo. Pergantian pemain tersebut dilakukan oleh kedua pelatih guna mengatur strategi ulang pada pertandingan babak kedua.
Naas bagi Jose Luiz Garcia del Pozo, baru masuk ke lapangan hijau ia langsung terkena kartu kuning dari wasit akibat melakukan pelanggaran. Ia pun harus berhati-hati dalam menjalani sisa waktu pada babak kedua ini. Para pemain Leganes tetap melakukan serangan dan mencoba menciptakan peluang agar mampu menyamakan kedudukan. Namun tim tuan rumah tampak bermain dengan sangat disiplin sehingga membuat para pemain lini depan Leganes cukup frustasi.
Lagi-lagi pemain Leganes harus terkena kartu kuning oleh wasit. Kali ini Gerard Gumbau yang mendapatkan kartu kuning dari wasit pada menit ke-70. Memasuki menit-menit akhir, kedua tim berusaha saling menekan dan memainkan tempo permainan sedang. Tim tuan rumah pun berusaha menciptakan peluang namun belum mampu menggandakan keunggulan.
Memasuki masa injury time, Leganes terkena musibah setelah Gerard Gumbau harus mendapatkan kartu kuning kedua dari wasit. Di sisa waktu pertandingan, Leganes harus terpaksa bermain dengan 10 pemain pada di markas Espanyol.
Skor 1-0 bertahan hingga pertandingan berakhir. Berkat kemenangan tersebut Espanyol saat ini berada di posisi 8 dengan total 24 poin, sementara Leganes berada di posisi 16 dengan total 19 poin.
Susunan pemain:
Espanyol (4-2-3-1): Diego Lopez, Didac Vila, Duarte, David Lopez, Rosales, Roca, Darder, Sergio Garcia, Melendo, Leo Baptistao, Iglesias.
Leganes (5-3-2): Cuellar, Nyom, Bustinza, Omeruo, Siovas, Silva, Arnaiz, Gerard Gumbau, Vesga, Carrillo, En-Nesyri.
Pertandingan Selanjutnya
Espanyol akan menghadapi Villarreal pada 10 Januari di Copa del Rey. Sebelumnya Villarreal tampil bagus ketika mampu menahan imbang Real Madrid dengan skor 2-2.
Sedangkan Leganes di Copa del Rey akan menghadapi lawan berat yaitu Real Madrid pada 10 Januari 2019 nanti. Ikuti terus bursa taruhannya di SBOBET.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan